Jumat, Mei 21, 2010

5 Hari dan 3 Nyawa

Ronnie James Dio, mantan vokalis Black Sabbath dan Heaven and Hell telah berpulang kepada Sang Khalik di usia 67 setelah bertahun-tahun melawan penyakit kanker perut pada tanggal 16 Mei 2010. Kematian Dio mendapat konfirmasi dari wartawan LA, Maureen O'Connor yang membenarkan kematian Dio setelah sebelumnya dirawat di sebuah rumah sakit di Houston.

Ribuan orang dari berbagai negara menyampaikan bela sungkawa di laman resminya termasuk diantaranya adalah drummer kenamaan Metallica, Lars Ulrich. Lars sendiri adalah pengagum berat Dio sejak usia belasan. Dia bahkan sempat mengikuti tur Dio di berbagai negara dan menurutnya itu adalah pengalaman paling monumental.

Lebih lanjut, Dio juga merupakan pencetus lambang jari metal atau yang lebih dikenal dengan Devil's horn dan juga satu satunya penyanyi metal yang paling bertenaga saat manggung terutama di usianya yang waktu itu sudah menginjak 60 tahun. Goodbye Dio.

Tanggal 17 Mei 2010, tepat sehari setelah Ronnie James Dio wafat, kini giliran Mama Laurent yang menyusul akibat penyakit komplikasi Jantung dan Pernafasan. Dirawat di RS Cikini, Mama Laurent akhirnya berpulang di usianya yang ke 78 pukul 21.37. Mama Laurent meninggalkan suami dan 2 anak. Mama Laurent pun sudah dimakamkan Selasa pagi secara Islam karena memang dia meninggal dalam keadaan muslimah.

Terakhir berita duka datang dari Solo, Jateng. Maestro musik keroncong Indonesia, Gesang Martohartono wafat sekitar pukul enam sore di usia nya yang hampir satu abad, 92 tahun. Pria yang tidak memiliki anak ini sempat membaik keadaannya di Kamis pagi tapi drop lagi pada Kamis sore dan akhirnya meninggal akibat gangguan pernafasan.

Kini, jenazah Gesang akan dibawa ke rumah untuk disemayamkan dan akan dimakamkan Jumat ini. Namun, warga masih diberi kesempatan memberi penghormatan terakhir pada Gesang hingga pukul 09.00 sebelum akhirnya jasad Gesang menyatu dengan tanah dan kembali kepada yang Empunya.

Tidak ada komentar:

Bookmark