Rabu, Juli 22, 2009

Zain Bikha atau Michael Jackson???

Semenjak sang raja pop berpulang pada 25 Juni 2009, lagu-lagunya kembali menguasai dunia musik. Mulai dari yang menjadi hits dunia seperti Thriller, Beat It, Billie Jean dan You Are Not Alone sampai lagu-lagunya ketika masih remaja seperti One Day in Your Life. Namun, ditengah gencarnya media massa memberitakan Jacko, muncul juga spekulasi yang menyatakan bahwa ia wafat dalam keadaan muslim. Apa buktinya??

Mereka menjawab bahwa Jacko pernah melantunkan lagu islami yang berjudul "GIVE THANKS TO ALLAH". Namun ternyata, setelah diselidiki, lagu ini bukan lagunya. Dia pun belum pernah sama sekali menyanyikan lagu ini walaupun suara dia amat jelas di lagu ini. Usut punya usut, lagu ini berasal dari benua hitam. Siapa pelantunnya?? Dia adalah Zain Bikha. Penyanyi muslim asal Afrika Selatan ini lah pembuat dan pelantun lagu ini.

Dia juga sempat terkejut bahwa lagu buatannya sempat diklaim oleh media milik Jacko. Namun, akhirnya ia melakukan klarifikasi ke media massa dan bisa anda lihat lagu ini di web pribadinya, Zain Bikha.com dengan album yang berjudul TOWARDS THE LIGHT. Jadi sekali lagi, Jacko tak pernah menyanyikan tembang ini dan berita keislamannya masih simpang siur, cukup Allah yang tahu. Wallahualam bis shawab.

Tidak ada komentar:

Bookmark