Jumat, Oktober 31, 2008

Nirvana, The Sixth Greatest Artist of Hardrock

VH1 telah melakukan sebuah pemilihan yang menggembirakan saya. Dalam pemilihan tersebut, Nirvana, mendapat peringkat 6 sebagai Artis Hard Rock terbaik sepanjang masa. Nirvana memang memiliki daya tarik tersendiri dikarenakan model lagu yang mereka miliki beda dengan band-band yang sezaman dengan mereka. Diiringi oleh suara rime gitar yang keras dengan melodi yang secukupnya saja dan suara lengkingan distorsi yang cukup memekakkan telinga, Nirvana mampu menjadi legenda musik Grunge.

Dalam pemilihan itu pula, Nirvana mampu mengalahkan Van Halen, band yang telah senior di dunia permusikan dan pernah berjaya lewat hit singlenya berjudul Jump dan I Can't Stop Loving You dan pernah menjadi soundtrack game Winning Eleven. Tidak disangka pula, The Who, salah satu band yang mampu memengaruhi model musik Nirvana, gagal memasuki posisi 5 besar setelah hanya bercokol di peringkat ke 8, terpaut 1 peringkat dari GNR.

Well, kehadiran Nirvana pada zamannya mampu menyedot perhatian publik yang cukup banyak akibat dari perbedaan jenis musik yang mereka usung. Sedangkan pada zaman tersebut, genre musik lebih kearah Glamour Rock, Hard Rock dan Heavy Metal yang dimainkan oleh model band macam GNR, Van Halen, dan Metallica. Justru, band-band seperti itu sedikit mengalami kemunduran akibat Nirvana.

Parahnya lagi, GNR sering bersitegang dengan Nirvana mulai diatas panggung sampai kehidupan pribadi. Namun uniknya, disaat Kurt harus memasuki panti rehabilitasi untuk menyembuhkan kecanduannya, justru Duff lah yang menjadi teman baiknya selama di panti. Yah.. mungkin karena mereka sama-sama berasal dari kota dimana musik Punk Rock mulai tumbuh (Seattle).

Tidak ada komentar:

Bookmark